Fakultas Psikologi Universitas Airlangga

Dua Mahasiswa Fakultas Psikologi UNAIR Penerima IISMA 2022

Pada tanggal 14 Mei 2022, program Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA) telah mengumumkan hasil akhir dari proses seleksi yang panjang. Dari 7501 mahasiswa yang telah mendaftar di tahun 2022 ini, sebanyak 1155 mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia dinyatakan lolos dan berhasil untuk meraih kesempatan studi mereka di luar negeri dengan IISMA. Di antara mahasiswa yang lolos tersebut, dua diantaranya merupakan mahasiswa dari Fakultas Psikologi Universitas Airlangga, yakni Frestiani Rahadian Sitoresmi dan juga Kevin Kesuma. Uniknya, dua mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Airlangga Angkatan 2020 ini juga sama-sama berhasil diterima di salah satu universitas terkemuka di Negeri Ginseng, yakni Korea University, Seoul, Korea Selatan melalui program IISMA ini.

  

Korea University

Korea University merupakan salah satu universitas terkemuka di Korea Selatan, Bersama dengan Universitas Seoul dan Universitas Yonsei. Semenjak awal berdirinya, Korea University terkenal akan kualitas pendidikannya yang sangat bermutu., dengan ruang lingkup akademik yang sangat luas; terdiri atas 81 program studi. Di tahun 2022, Korea University mendapat ranking 74 berdasarkan QS World University Rankings.

Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA)

Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA) merupakan program beasiswa dari Pemerintah Republik Indonesia (Kementerian Pendidikan dan Budaya) untuk mendanai mahasiswa Indonesia dalam melakukan program mobilitas di universitas terkemuka di luar negeri. Melalui program IISMA ini, mahasiswa dapat menghabiskan satu semester di universitas mitra luar negeri untuk belajar, merasakan budaya negara lain, dan melakukan tugas praktis untuk meningkatkan keterampilan mereka.

 

Wah, keren banget ya! Semoga Kevin dan Frestiani bisa mendapatkan banyak pengalaman dan pembelajaran yang berharga, serta semoga dengan keberhasilan Kevin dan Frestiani ini bisa memberikan motivasi bagi teman-teman mahasiswa lainnya untuk lebih bersemangat dan bisa meraih penghargaan-penghargaan lain yang bisa dicapai. Tetap semangat dan sukses selalu.