Fakultas Psikologi Universitas Airlangga

Mental Health Matters: Breaking Barriers, Building Resilience – Rangkaian Kegiatan World Mental Health Day oleh Airlangga Safe Space

Dalam rangka memperingati World Mental Health Day yang jatuh pada 10 Oktober, Airlangga Safe Space menyelenggarakan serangkaian kegiatan bertema “Mental Health Matters: Breaking Barriers, Building Resilience.” Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat mengenai kesehatan mental, khususnya terkait dengan pentingnya ketahanan diri dan upaya mengatasi stigma sosial.

Pengabdian Masyarakat di Yayasan Nurani Mandiri Surabaya

Pada 22 September 2024, Airlangga Safe Space mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat di Yayasan Nurani Mandiri, Surabaya. Dalam kegiatan ini, tim Airlangga Safe Space melakukan edukasi kesehatan mental kepada anak-anak yayasan, serta memberikan bantuan hasil Open Donation. Penyaluran donasi ini merupakan bentuk nyata dari kepedulian masyarakat untuk mendukung kesejahteraan mental. Selain edukasi kesehatan mental, kegiatan ini juga mencakup permainan edukatif dan menyenangkan untuk membangun rasa percaya diri dan semangat kerja sama di kalangan anak-anak, dan sesi Art Therapy yaitu kegiatan sesi terapi menggambar/melukis pada pot bunga untuk anak-anak Yayasan Nurani Mandiri.

Webinar “Breaking the Silence: Gender-Based Differences in Mental Health Awareness

Kegiatan pertama dalam rangkaian ini adalah webinar yang diselenggarakan pada 29 September 2024. Mengusung tema “Breaking the Silence: Gender-Based Differences in Mental Health Awareness,” webinar ini membahas pentingnya kesadaran mental yang berbasis gender, serta perbedaan dalam pendekatan kesehatan mental antara laki-laki dan perempuan. Webinar ini diisi oleh Qathrun Nada selaku penulis buku: “Menstrupedia: Aku Menstruasi, Aku Bangga dan Ceria”, disini beliau memberikan perspektif pemahaman mendalam mengenai pentingnya mengenali kebutuhan khusus setiap gender dalam mendukung kesejahteraan mental.

Charity Bazaar “Colors of Mental Health

Sebagai bagian dari rangkaian acara, pada Minggu, 6 Oktober 2024, Airlangga Safe Space mengadakan kegiatan Charity Bazaar bertajuk “Colors of Mental Health” di area Car Free Day (CFD) Taman Bungkul, Surabaya. Dalam acara ini, Airlangga Safe Space mendirikan booth promosi untuk memperkenalkan kegiatan puncak acara, serta beberapa kegiatan interaktif yang menarik perhatian masyarakat. Pengunjung dapat memasang stiker “Bagaimana Perasaanmu Hari Ini” sebagai bentuk ekspresi emosional, bermain spin wheel yang berisi dengan pertanyaan seputar kesehatan mental, dan menulis harapan untuk ditempelkan pada “Pohon Harapan.” Kegiatan ini tidak hanya menyebarkan semangat positif tetapi juga mengajak masyarakat berinteraksi secara aktif untuk mendukung kesehatan mental bersama.

Puncak Acara: Art Exhibition, Talkshow, dan Workshop

KegiatanPuncak Acara diselenggarakan pada Sabtu, 12 Oktober 2024, dan diisi dengan berbagai kegiatan yang menarik serta edukatif. Diawali dengan kegiatan Art Exhibition bertajuk “Brushstrokes of the Mind,” pameran seni ini menampilkan karya-karya yang menggambarkan ekspresi emosi dan perasaan terkait pengalaman kesehatan mental. Melalui pameran ini, peserta diharapkan dapat lebih memahami kompleksitas kesehatan mental dan pentingnya empati dalam menghadapi berbagai situasi emosional.

Kegiatan dilanjutkan dengan talkshowPOV Gen Z at Work: Guide to Mental Wellness at Career Space,” yang membahas tantangan dan peluang menjaga kesehatan mental di dunia kerja bagi generasi muda. Talkshow diisi langsung oleh Co-Founder dan CEO dari Riliv yaitu Audrey Maximillian Herli (Maxi) dan Guest Star yaitu Elvira Adristi yang merupakan seorang Content Creator. Di sini, para narasumber memberikan tips dan panduan bagi Gen Z untuk tetap menjaga kesejahteraan mental saat berada di ruang kerja yang sering kali penuh tekanan.

Lalu penutup dari rangkaian Puncak Acara WMHD Airlangga Safe Space adalah Workshop kreatif “Bead Your Bliss” yang diadakan setelah talkshow yang bertujuan memberikan kesempatan bagi peserta untuk belajar membuat gelang dan kalung dari beads. Aktivitas ini bertujuan membantu peserta merasakan relaksasi dan melepaskan stres melalui kreativitas.

Rangkaian kegiatan World Mental Health Day oleh Airlangga Safe Space berhasil membawa masyarakat lebih dekat pada pemahaman akan pentingnya kesehatan mental. Dengan tema “Mental Health Matters: Breaking Barriers, Building Resilience,” kegiatan ini menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan mental pribadi dan lingkungan sekitarnya. Airlangga Safe Space berharap kegiatan ini mampu menjadi langkah awal dalam menciptakan masyarakat yang lebih suportif dan peduli pada kesehatan mental, serta dapat menjadi dorongan untuk melanjutkan inisiatif serupa di masa mendatang.

Informasi yang lebih lengkap mengenai Airlangga Safe Space dapat diakses di:

Instagram: @airlangga.safespace
LinkedIn: Airlangga Safe Space
Email: airlangga.safespace@gmail.com
Spotify: ASAP Podcast TikTok: @airlangga.safespace