Dalam sebuah organisasi, memiliki kemampuan yang konstruktif pada setiap anggotanya menjadi hal utama yang harus diperhatikan demi mewujudkan kualitas organisasi yang baik. Tidak hanya itu, setiap periode kepengurusan juga memiliki dinamika yang berbeda, sehingga perlu dilakukan persiapan adaptif yang relevan dengan keadaan mendatang. Kondisi tersebut menjadi sebuah tanggung jawab bagi Badan Pengembangan dan Penjaminan Mutu Organisasi (BPPMO) BEM KM Fakultas Psikologi Universitas Airlangga, sehingga terbentuklah program kerja Staff Training and Development (STAND) sebagai realisasi dari salah satu tugas dan fungsi BPPMO, yaitu menjadi fasilitator terkait pengembangan wawasan, serta pemantapan softskill dan hardskill untuk menunjang kualitas sumber daya manusia anggota internal BEM KM.
Di tahun ini, STAND dilaksanakan sebanyak 6 kali pelaksanaan. Dimulai dengan STAND 1 yang berjudul “The Winning Formula for Organizational Growth: Data, Deals, & Demos” ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 1 Juni 2024 secara offline di Aula Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Kegiatan ini dihadiri oleh anggota BEM KM dengan jumlah kehadiran sebanyak 65 peserta. Materi yang disampaikan dalam kegiatan ini sebanyak 3, dengan materi pertama berupa penguasaan GoogleSpreadsheet yang disampaikan oleh kak Siska Novita Gozaly (Hand-Rolled Manufacture Planning & Development at PT. HM Sampoerna). Materi ini bertujuan agar setiap anggota BEM KM dapat menguasai salah satu fitur dalam Google Workspace yang menjadi pusat dari segala kegiatan selama BEM KM tahun ini, mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi. Materi kedua yang bertujuan untuk melatih skill public speaking yang disampaikan oleh kak Citra Ayu Permatasari (Content Creator and Freelance Consultant at PT. Aksara Digital Kreative) menjadi bekal bagi anggota BEM KM dalam meningkatkan kemampuan komunikasi secara publik. Terakhir, materi ketiga yaitu negosiasi yang disampaikan oleh kak Wendy Anugerah Putra Wibowo (Local Committee Vice President of AIESEC in Surabaya) diharapkan dapat meningkatkan kemampuan anggota BEM KM dalam membangun kerjasama dengan berbagai stakeholder untuk menyukseskan program kerjanya.
Pada bulan Agustus, Staff Training and Development dilakukan sebanyak 2 kali, dengan pelaksanaan STAND 2 berjudul “Decision Making for Impact: Turning Problems into Possibilities” yang dilakukan pada tanggal 26 Agustus 2024. STAND 2 dilaksanakan secara online melalui Zoom Meeting dengan target peserta merupakan anggota Departemen Human Resource Development (HRD) dan Badan Pengurus Harian (BPH). Materi yang disampaikan oleh kak Delvin Theodorus Hansell (Associate at Mandiri Capital Indonesia) sebagai pemateri pada STAND 2 ini adalah problem analysis and problem solving. Output dari penyampaian materi tersebut adalah agar BPH sebagai badan yang bertanggung jawab penuh atas pengoordinasian seluruh anggota BEM KM dan Departemen HRD sebagai supervisor dari kegiatan orientasi kampus dan pengaderan (PKKMB, LKMM-TD, dan PXD) dapat menjadi tonggak dalam penyelesaian masalah yang dihadapi oleh para anggotanya.
STAND 3 dilaksanakan pada tanggal 28 Agustus 2024 secara online melalui Zoom Meeting. Materi videografi berjudul “From Script to Screen: Bringing your Ideas to Life” yang disampaikan oleh kak Dendy Ariza Putra (film producer and cinematographer) ini ditujukan agar Biro Medinfo dapat meningkatkan kemampuannya dalam menciptakan program yang dapat meningkatkan branding BEM KM secara audio visual.
Bulan September menjadi akhir dari rangkaian kegiatan Staff Training and Development. Pada 15 September 2024, STAND 4 dilaksanakan secara offline di Country Heritage Resort Hotel Surabaya dengan judul “The Power of Words: Crafting Compelling Copy”. Materi content writing yang disampaikan oleh kak Nur Eliana Rosyadah S.Hum (writer specialist and content creator in education career) ini bertujuan agar Biro Administrasi, Departemen Kastra, Departemen Adkesma, dan Departemen SSD mampu mengembangkan promosi program kerjanya melalui konten yang menarik secara tertulis.
Dilanjutkan dengan STAND 5 pada 20 September 2024 di Serlok Kopi Kertajaya yang membahas mengenai project management bersama dr. Alfin Putratama (Chief Executive of 105th Dies Natalis of FK UNAIR). Output dari penyampaian materi berjudul “Comprehensive Event Management: from Planning to Execution” yang ditujukan untuk Departemen Pemikat ini adalah setiap anggota mampu melewati proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembuatan proyek acara dengan baik.
Pada 28 September 2024, STAND 6 yang berjudul “Digital Bootcamp: Level Up Your Marketing Game” dilaksanakan di GKB Kampus C Universitas Airlangga dengan dihadiri oleh Departemen Pengmas dan Departemen Branding sebagai departemen target dari kegiatan akhir pada rangkaian acara stand ini. Materi digital marketing yang disampaikan oleh kak Made Aiko Amrita Putri Suardita (Local Head of Brand Marketing AIESEC in Surabaya) ini diharapkan mampu mengembangkan kemampuan peserta untuk meningkatkan engagement dari program kerja yang dipromosikannya.
Rangkaian kegiatan Staff Training and Development telah mendapatkan respon positif dari seluruh pihak, khususnya dari peserta. Program kerja yang selaras dengan SDGs pada poin 4, yaitu “Pendidikan Berkualitas” ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi seluruh anggota BEM untuk dapat mengembangkan potensi dirinya secara maksimal. Terima kasih kepada pihak fakultas, pemateri, panitia, dan seluruh peserta yang telah ikut serta dalam menyukseskan kegiatan Staff Training and Development. Teruslah kembangkan potensi yang dimiliki demi menciptakan proses aktualisasi diri yang lebih baik.