Teater Boneka merupakan salah satu BSO di Fakultas Psikologi Universitas Airlangga yang menggunakan boneka atau puppet sebagai media dalam menampilkan cerita. Tentu ketika manggung nantinya sangat dibutuhkan keahlian yang baik agar dapat memainkan peran melalui boneka dan cerita yang ditampilkan dapat tersampaikan dengan baik kepada audiens. Oleh karena itu, diperlukan latihan rutin dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan para anggota T-Bone dalam menjalankan tugasnya ketika mendapat kesempatan untuk manggung.
Latihan Rutin T-Bone dilaksanakan pada tanggal 31 Mei 2024 di ruang 303 Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Materi pada latihan rutin ini mencakup pelatihan untuk membawakan puppet, pelatihan untuk menjadi Master of Ceremony (MC) teater boneka, dan pelatihan untuk menjadi provo yang baik sesuai dengan standar. Dalam pementasan teater boneka, ketiga peran tersebut memiliki tugas masing-masing seperti MC bertugas memperkenalkan puppet yang akan bercerita sekaligus menjadi pembawa acara manggung. Puppet sendiri bertugas untuk memainkan cerita dengan karakter dan naskah yang telah ditentukan sebelumnya. Sedangkan provo bertugas untuk menjaga kekondusifan saat manggung serta meramaikan manggung bersama dengan audiens.
Pada Latihan Rutin kali ini dibagi menjadi beberapa sesi, untuk sesi pertama yaitu pemberian materi yang mencakup perkenalan seluruh puppet yang dimiliki oleh T-Bone beserta karakteristik suaranya, penjelasan kriteria naskah yang baik, tutorial menjadi MC manggung, serta pengenalan senam yang dimiliki oleh T-Bone. Selanjutnya pada sesi kedua terdapat latihan suara puppet yang bertujuan untuk mencari suara potensial puppet dari para anggota baru T-bone 2024. Pada sesi ini para anggota T-Bone dibagi menjadi beberapa kelompok dan setiap kelompok telah mendapatkan naskahnya masing-masing. Dalam kelompok tersebut akan dibagi menjadi beberapa peran yang sama ketika T-Bone sedang manggung, yaitu terdiri atas MC, puppet, dan provo. Sesi ini dimulai dengan mendengarkan rekaman suara puppet yang telah disediakan. Lalu, para anggota baru secara bergiliran akan mencoba suara masing-masing puppet. Sedangkan anggota lama bertugas untuk memberikan tips ketika melakukan olah suara puppet.
Setelah itu dilanjutkan ke sesi terakhir yaitu pementasan teater boneka yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan manggung seluruh anggota baru T-Bone 2024 sekaligus sebagai bahan evaluasi untuk kinerja yang lebih baik lagi kedepannya. Pada sesi ini, setiap kelompok secara bergantian akan menampilkan hasil latihan mereka dan di akhir pementasan anggota lama akan memberikan feedback.
Kegiatan Latihan Rutin ini sejalan dengan poin keempat SDGs (Sustainable Development Goals), yaitu pendidikan yang berkualitas. Dengan adanya pelatihan ini dapat memberikan edukasi kepada seluruh anggota T-Bone 2024 dan mempersiapkan anggota untuk berpartisipasi aktif dalam seluruh kegiatan organisasi sepanjang tahun.
Secara keseluruhan, Latihan Rutin ini merupakan salah satu program kerja BSO T-Bone yang bertujuan untuk mengasah softskill seluruh anggota terutama para anggota baru agar memiliki kemampuan yang baik dalam melakukan pementasan atau panggung teater boneka. Selain itu, Latihan Rutin juga digunakan sebagai sarana pembelajaran mengenai teknik-teknik bercerita mulai dari naskah cerita, olah suara puppet, MC, hingga cara berinteraksi dengan anak-anak agar seluruh anggota mampu menjalankan peran ketika manggung dengan lebih optimal. Jangan lupa untuk terus mengikuti keseruan kegiatan BSO Teater Boneka lainnya di instagram @tbonepsiunair maupun Youtube Teater Boneka Fakultas Psikologi UNAIR yaa!